Kamis, 08 Juli 2021

HARGA KELAPA SAWIT KEMBALI MERANGKAK NAIK

Berita bagus bagi pelaku kelapa sawit di semua segmen, Harga minyak sawit mentah (CPO) naik lumayan tajam pada perdagangan pagi ini. Peningkatan ini dipicu oleh naiknya volume permintaan di India dan China mendongrak harga komoditas ini.

Pada Selasa (6/7/2021) pukul 10:19 WIB, harga CPO di Bursa Malaysia tercatat MYR 3.923/ton. naik 1,11% dari hari sebelumnya.

Harga CPO menjalani reli dalam sepekan terakhir dengan kenaikan mencapai 10,41% secara point-to-point. Meski demikian, dalam sebulan terakhir harga masih terkoreksi 3,11% sehingga mungkin ada ruang untuk melanjutkan kenaikan.


Perbaikan permintaan di negara tujuan ekspor seperti India dan China mendukung tren bullish ini," kata Anilkumar Bagani, Kepala Riset Sunvin Group, seperti dikutip dari Reuters.

Peningkatan permintaan di India terjadi setelah pemerintah menurunkan pajak terkait impor CPO. Pemerintah menurunkan pajak impor CPO dari 49,5% menjadi 41,25% selama tiga bulan.

Reuters mendapatkan bocoran bahwa India telah mengamankan kontrak impor Refined Bleached Deodorized (RBP) sebanyak 70.000 ton untuk periode Juli dan Agustus 2021. Kebanyakan impor tersebut datang dari Indonesia.

Dunia usaha meningkatkan impor RBD seiring permintaan domestik yang kuat. Harga RBD pun naik lebih dari US$ 30/ton dalam sepekan," ungkap Sandeep Bajoria, Chief Executive of Vegetable Oil Broker di Sunvin Group, juga dikutip dari Reuters.

Akhir pekan lalu, harga RBD masih di kisaran US$ 1.015/ton. Kini harganya sudah US$ 1.050/ton (Dikutip dar CNBC)

Ini merupakan langkah positif Indonesia dalam mencari pangsa pasar alternatif setelah akhir-akhir ini merebaknya isu minyak bunga matahari di Masyarakat Uni Eropa yang memaksa penurunan harga tandan buah segar (TBS) di tingkat petani dan pengepul. 

Terobosan yang dibuat Pemerintah membuka peluang pasar eksport baru adalah langkah yang menyertai riset pengembangan pengolahan produk perkebunan kelapa sebagai  sawit menjadi elemen bahan bakar kendaraan bermotor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar